logo-raywhite-offcanvas

23 Oct 2022

CAREER DAY: Memperkenalkan Prospek Bisnis Properti Lewat Pengalaman Pribadi

CAREER DAY: Memperkenalkan Prospek Bisnis Properti Lewat Pengalaman Pribadi

SURABAYA - Dalam rangka mempersiapkan rekrutmen marketing executive, Ray White CBD Surabaya mengadakan Career Day secara luring. Mengangkat tema “Jadi Marketing Ray White Bisa Kaya, Emang Iya?”, kegiatan ini dipandu oleh Diyah Filiyaningsih, Manager Ray White CBD Surabaya. Kegiatan yang berlangsung pada Kamis (13/10) lalu ini menghadirkan tiga orang pembicara. Mereka adalah Tjipto Kaharudin sebagai Principal Ray White CBD Surabaya, serta Debby Chytiawati dan Fitriyansyah yang merupakan marketing executives di Ray White CBD Surabaya. Mereka hadir untuk membagikan pengalaman pribadi selama melangkah bersama Ray White CBD Surabaya di hadapan kurang lebih 10 peserta. 

Pada sesi pertama yakni sesi “Sharing Principal”, Tjipto membagikan beberapa poin mengenai prospek bisnis properti. Mulai dari penjelasan modal dan pendapatan, hingga fleksibilitas yang akan diperoleh seorang marketing executive. Tjipto juga membagikan cerita bagaimana awal mula dirinya bisa terjun ke dunia properti belasan tahun yang lalu. Tak hanya itu, Tjipto juga mengisahkan perjuangan dirinya membesarkan Ray White CBD Surabaya. “Kantor dulunya hanya sepetak, sekitar 2x3 meter saja, sekarang bisa jadi kantor yang bisa dibilang terbesar,” ujarnya dalam sesi pertama career day.

Sesi kedua yang berjudul “Sharing ME”, mengajak peserta untuk mendengarkan pengalaman dan kisah unik dari Debby dan Yansyah. Diyah sebagai moderator memimpin jalannya sesi dalam bentuk talkshow. Ketika ditanya alasan mengapa mereka memutuskan bergabung menjadi marketing executives, keduanya memberi jawaban yang berbeda. Debby menjawab bahwa sebagai ibu rumah tangga, ia ingin mencari penghasilan tambahan namun harus tetap bisa fleksibel untuk mengurus keluarga. Sedangkan Yansyah mengatakan, “Jujur waktu pandemi, toko bangunan saya mengalami penurunan omzet, sehingga akhirnya terpaksa ditutup.” Keduanya mengakui bahwa sejak bergabung, mereka sangat merasakan bantuan dan dukungan dari tim Ray White CBD Surabaya. “Pak Tjipto sempat bilang saya boleh coba dulu selama enam bulan dengan catatan harus fokus, kalau memang di waktu tersebut saya kurang cocok berarti ya berhenti,” imbuh Debby dalam sesinya. 

Berikutnya, saat ditanya apa ada momen paling membahagiakan selama menjadi marketing executives, Yansyah menjawab ia telah merasakan closing bernilai miliaran rupiah walaupun baru menjalani tahun keduanya di Ray White CBD Surabaya. Telah bergabung lebih lama, Debby mengatakan bahwa banyak sekali closing yang sangat membuatnya bahagia. “Akhirnya saya bisa menabung untuk beli mobil secara cash, karena berkat Tuhan dan tentunya bantuan dari tim di sini,” tuturnya. Kegiatan diakhiri dengan sesi tanya jawab bersama para peserta dan ditutup pada pukul 13.30 WIB.

Share